Hari Kedua Jelajah Obyek Wisata yang dilaksanakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kediri menuju Pemandian Sendang Drajat dusun Surowono Desa Canggu Badas, Minggu (07/1). Ditempat wisata tersebut Inukirana Kirana Kabupaten Kediri berkesempatan menjajal kolam renang bersama-sama para pengunjung.
Setiap hari libur tiba pengunjung yang datang ke sendang drajat ini cukup banyak. mereka datang secara berkelompok bersama kawan, keluarga, bahkan para siswa yang sedang belajar dikampung inggris pare juga penasaran ingin berenang disini.
Manu salah satu petugas wisata di sendang drajat ini mengatakan Sendang drajat ini terdiri dari 2 kolam yaitu kolam dewasa dan anak-anak. Untuk kolam dewasa kedalaman sebelah barat dewasa 1, 8 meter dan timur 1, 6 meter. anak-anak kedalaman setengah meter sebelah barat dan sebelah timur diatas mata kaki orang dewasa.
Harga tiket masuk ditempat wisata ini cukup murah sekali, untuk dewasa 5.000 Rupiah dihari Sabtu dan minggu hari biasa 3.000 Rupiah. anak-anak 2.500 Rupiah dihari biasa, sedangkan Sabtu dan Minggu 3.000 Rupiah. Setiap liburan tiba kolam renang ini selalu penuh ramai oleh pengunjung.
Ir. Adi Suwignyo, M.Si Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kediri mengatakan, Dihari Kedua ini Jelajah Obyek Wisata kita laksanakan di Sendang Drajat dusun Surowono desa Canggu Badas. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan obyek wisata ini kepada masyarakat. Pasti banyak sekali masyarakat yang belum tahu kolam renang ini.
Harapan saya dengan kegiatan ini, wisata Kabupaten Kediri semakin ramai dikunjungi masyarakat. Berikutnya Kami akan mengeksplor wisata kolam renag Corah Kecamatan Pare yang tak kalah dengan wisata lainnya. Kolam renang Corah ini sangat jernih karena airnya langsung dari sumber corah.
Ayooo kita eksplor terus semua potensi yang ada di Kabupaten Kediri. Manfaatkanlah apa yang kamu punya, sebagai media mempromosikan potensi Kab. Kediri. Ada media sosial, media cetak maupun elektronik yang bisa kita gunakan sebagai wujud kecintaan kita terhadap Kab. Kediri. Ajaknya. (Kominfo/lks,yda,tj,wk)
< Prev | Next > |
---|
POPULAR
- Goa Laler Sebagai Destinasi Wisata Baru Kabupaten Kediri
- Bukit Onga’an, Wisata Alam Yang Tersembunyi Di Besowo Kepung Kediri
- Ayam Bakar Bangi - Purwoasri
- Sate Emprit
- Sate Bekicot
- Persiapan Pelaksanaan Festival Kelud 2016
- SMA Negeri 2 Pare Gudangnya Murid Berprestasi
- Hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW dalam Kehidupan Tahun Baru 2015
POPULAR UKM
- Tahu Kuning GTT
- Batik Suminar Pelopor Batik Khas Kabupaten Kediri
- Permen Tape “Sinar Jaya”, Tembus Pusat Oleh-Oleh di Bali
- Brambang Goreng ‘Baru Rasa’ Lebih Gurih dan Kriyuuuk
- Kerajinan Genitri, Selain Indah Juga Memiliki Berjuta Manfaat Untuk Kesehatan
- Wayang Kerdus Juki, Dari Hobi Jadi Rupiah
- Opak Upil Makanan Khas Tradisional Wong Kediri
- Bakpia Mojo dan Keripik Singkong Balok Lengkapi Produk UMKM Kediri
Pariwisata Seni dan Budaya
- Nostalgia di Pemandian Corah Pare
- Kediri EXotic Carnival, Dukung Promosi Wisata Kabupaten Kediri
- Kemah Budaya, Membangun Jiwa Kepemudaan Cinta Budaya
- Budaya Panji Meriahkan Gelar Seni Budaya Daerah
- Grup Ketoprak Suryo Budoyo Siap Tampil di Gelar Seni Budaya
- Kenalkan Pesona Candi Tegowangi Lewat Kemah Budaya 2018
- Kampung Durian, Destinasi Baru Wisata Gunung Kelud
- Teladani Entit Dalam Colors of Panji
- Pemkab Kediri Gelar Colors of Panji
- Lestarikan Sejarah dan Kebudayaan Kabupaten Kediri
- Selly Raih Penghargaan Berbusana Terbaik Raka Raki JawaTimur 2018
- Busana Motif Kabupaten Kediri Kembali Diperagakan di Raka-Raki Jawa Timur
- Mengenalkan Sejarah dan Budaya Pada Generasi Muda
- 1214 Pentul Marucul Pukau Ribuan Pengunjung SLG
- Fashion Week Batik Perdana Sambut Hari Jadi Kediri Ke 1214.
- Topeng Bancak Doyok Meriahkan Tari Masal Hari Jadi Kabupaten Kediri 1214
- Homestay Lereng Kelud Utamakan Kenyamanan Pengunjung
- Pendidkan Karakter Berlatar Belakang Situs Bung Karno
- Fun Bike Romantika di Pare Kampanye Budaya dan Promosi Pariwisata.
- BKKBN Provinsi Jatim Kagumi Keindahan Kelud
- Eksotisme Wisata Sumber Ubalan Plosoklaten
- Desa Medowo Semakin Digandrungi Wisatawan
- Wisata Gunung Kelud Tujuan Utama Berwisata Dan Menggelar Event
- Taman Monumen Moestopo Di Serbu Pengunjung